My Tips for OS212 Class
Halo! Karena ini tugas minggu terakhir di kelas OS dan saya telah mengerjakan semua tugas minggu-minggu sebelumnya dalam bahasa inggris, ada baiknya saya menulis ini dalam Bahasa Indonesia (tujuan utamanya sih supaya ada lebih banyak yang dapet apa yang ingin saya sampaikan 😃).
So here it is, my tips for OS212 Class :
  - Tentukan Tujuan Ambil Kelas Ini
Secara singkat, ada 2 kategori mahasiswa di kelas ini (pure pendapat pribadi saya) :
    
      - Mahasiswa yang ingin belajar
 
      - Mahasiswa yang ingin nilai 
Tentukan tujuan kalian dari awal semester, karena menurut saya 2 jenis di atas sangat bertolak belakang.
Tidak benar/salah dari 2 pilihan di atas, karena emang ga semua mahasiswa tertarik dengan matkul 1 ini.
Dosen pun (kalo masih Pak RMS), ga mempermasalahkan hal tersebut. 
    
   
  - 
    
Fokus di awal, jika ingin santai di akhir
Ini saran yang menurut saya sangat krusial, kejarlah nilai setinggi-tingginya di week 00-08 agar kalian tidak menyesal (seperti saya 😅) di minggu-minggu akhir.
   
  - 
    
Kerjakan semua tugas
Kerjakan dan perhatikan semua tugas yang diberikan di tiap minggu dengan teliti, karena terkadang salah sedikit dapat mengakibatkan pengurangan poin yang besar.
   
  - Terkait Pop-Quiz
Ikuti semua Pop-Quiz dan usahakan jawaban kalian benar (ps: kerjasama tidak dilarang 😉). Di kelas saya (OS211) Pop-Quiz dilakasanakan pagi hari, jadi mungkin kalian harus menyesuaikan jadwal tidur dengan Pop-Quiz tersebut. 
Important notes : Pop-Quiz punya pengaruh besar ke nilai mingguan
Well, saya rasa itu saja tips yang terpikirkan ketika menulis ini 😁. Terima kasih sudah membaca
ps : Mungkin link yang saya cantumkan di atas akan berguna, silakan dicek 😇